Ukur Kinerja Organisasi, UT Tunjuk KAP Tjahjo, Machdjud Modopuro & Rekan Audit Keuangan

Pada hari Selasa, 24 Januari 2023 dilaksanakan entry meeting audit Laporan Keuangan Tahun Anggaran 2022. Adapun audit akan dilakukan oleh Kantor Akuntan Publik (KAP) yang pada kesempatan ini UT menunjuk kembali KAP Tjahjo, Machdjud Modopuro & Rekan dan akan melaksanakan audit pada tanggal 24 Januari 2023 sampai dengan tanggal 30 April 2023. Adapun KAP Tjahjo mengirimkan Tim audit sebanyak 8 orang yang dipimpin oleh Bapak Drs. Tjahjo Nurwantoro, CPA, CA.

Terkait Nilai Kekayaan Awal (NKA), UT yang menunjuk KAP Tjahjo, Machdjud Modopuro & Rekan berharap dapat membantu dalam penentuan NKA. Dalam sambutan pada entry meeting Bapak Prof. Drs. Ojat Darojat, M.Bus., Ph.D. menyampaikan bahwa NKA ini sangat penting untuk mengukur kinerja organisasi termasuk juga hal-hal yang terkait dengan nilai aset yang dimiliki UT.

Saat ini UT sudah banyak memiliki terobosan-terobosan baru salah satunya yaitu dengan membuat aplikasi Sistem Informasi Perencanaan Pelaksanaan dan Pertanggungjawaban (SIPPP) yang terintegrasikan ke aplikasi yang sudah ada dan kedepannya akan memudahkan KAP dalam mengaudit, karena telah terdigitalisasi dan tersentralisasi.

Bapak Drs. Tjahjo Nurwantoro, CPA, CA. (pimpinan KAP) juga berharap kegiatan audit ini berjalan sesuai dengan timeline yang telah ditetapkan dan hasilnya UT bisa memperoleh opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP). Satuan Pengawas Internal sebagai unit yang mengawasi tata kelola di Universitas Terbuka ditunjuk sebagai Person In Charge (PIC) pada pelaksanaan audit keuangan KAP