Pengukuhan Prof. Sardjijo menjadi Guru Besar UT

Jika capaian tertinggi seorang tentara menjadi Jenderal maka capaian tertinggi seorang dosen menjadi guru besar. Sudah barang tentu setiap dosen bercita-cita ingin menjadi guru besar tak terkecuali bagi dosen di Universitas Terbuka (UT). Kali ini di bulan Ramadhan yang penuh berkah, bertambah satu Guru Besar UT.  Dr. Sardjijo., M.Si., dosen Fakultas Keguruan Ilmu Pendidikan (FKIP-UT) resmi menyandang gelar guru besar UT di bidang pendidikan karakter. Dengan pengukuhan ini maka jumlah guru besar UT yang aktif genap menjadi 14 orang di tahun 2022. Beliau telah bergabung menjadi dosen di FKIP-UT sejak tahun 1985 dan selalu memberikan kontribusi positif kepada FKIP-UT selain itu beliau juga pernah menjabat sebagai Kepala UPBJJ-UT Jayapura. Penyerahan SK guru besar dilakukan oleh Prof. Ojat Darojat, M.Bus., Ph.D., Rektor UT pada Senin (18/04/2022) di Gedung Serbaguna UT.

Acara ini dibuka oleh Dr. Agus Joko Purwanto, M.Si., ketua panitia acara yang juga menjabat sebagai Kepala Unit Pelaksana Teknis Pengembangan Profesi UT. Pria yang akrab dipanggil Pak AJP ini menyampaikan tujuan dari acara ini, yaitu untuk mengapresiasi dosen UT yang telah meraih gelar guru besar dan sekaligus memberi motivasi bagi rekan-rekan dosen UT yang lain agar dapat menjadi guru besar.

Dalam sambutannya, Rektor UT mengapresiasi Dr.Sardjijo atas pencapaiannya menjadi guru besar. Beliau juga mendorong dan mendukung penuh rekan-rekan dosen yang sudah menyandang gelar doktor di UT untuk cepat menjadi guru besar. Hal ini penting sebab jumlah guru besar merupakan salah satu indeks kinerja utama IKU di suatu Universitas.

Mewakili Ketua Dewan Guru Besar UT, Prof. Dr. Chanif Nurcholis, M.Si. sangat mengapresiasi capaian Prof. Sardjijo menjadi guru besar dan menyambut dengan senang hati untuk ikut bergabung menjadi anggota dewan guru besar UT. Beliau berpesan untuk para guru besar UT agar tidak hanya menciptakan karya ilmiah yang dikenal oleh masyarakat tetapi juga bisa tampil ke kancah nasional maupun internasional.