Walikota Sorong Meresmikan Kantor UPBJJ-UT

Kantor UPBJJ-UT Sorong diresmikan Walikota Sorong, Drs. Ec Lambert Jitmau, M.M, pada tanggal 14 Februari 2019. Dalam sambutannya, Walikota Sorong menegaskan komitmennya untuk membawa kota Sorong menjadi kota termaju di Papua. Hal itu salah satunya dapat dicapai dengan memajukan pendidikan. Dikatakannya bahwa Papua itu ibarat hutan belantara, pendidikan adalah parang yang dapat membabat rumput dan pohon sehingga semua tersiangi. Hadirnya Universitas Terbuka di Kota Sorong harus menjadi sarana peningkatan sumber daya manusia yang berkualitas sehingga Indonesia menjadi negara yang maju. Indonesia tidak akan menjadi negara maju jika masih ada provinsi atau daerah yang tertinggal. Kantor UPBJJ-UT Sorong yang berada di jalan Basuki Rahmat, KM 11,5 Sorong, Papua Barat, menempati lahan seluas hampir 4000 meter persegi disebut sebagai bangunan termegah di Kota Sorong.

Sementara itu, wakil alumni Universitas Terbuka yang juga Ketua DPRD Kota Sorong, menceritakan perjuangannya bersama Walikota Sorong dan Rektor Universitas Terbuka saat itu untuk mendirikan Kantor Universitas Terbuka di Kota Sorong. Petronela Kambuaya S.Pd., M.Pd. dalam sambutannya dengan penuh haru menyampaikan rasa terima kasihnya kepada Rektor Universitas Terbuka keempat, Profesor Tian Belawati yang merealisasikan harapannya membuka Kantor UT di Sorong. Pada saat menjadi mahasiswa, beliau harus berangkat ke Kantor UPBJJ-UT di Jayapura dan itu sangat menyita banyak waktu, tenaga serta biaya. Kendala jarak itu membuat masa studi beliau menjadi lama. Dengan adanya Kantor UT di Sorong diharapkan mempermudah layanan pendidikan sehingga akan lebih banyak masyarakat di Papua Barat yang mengenyam pendidikan tinggi di UT.

Rektor Universitas Terbuka, Prof. Ojat Darojat, M.Bus, Ph.D dalam sambutannya menyampaikan terima kasih kepada Walikota Sorong dan Ketua DPRD Kota Sorong yang memfasilitasi berdirinya gedung Kantor UPBJJ-UT di Kota Sorong. UT hadir di Kota Sorong agar semua lapisan masyarakat dapat mengakses pendidikan tinggi yang berkualitas tanpa terkendala waktu, jarak, dan biaya. Disampaikan bahwa kuliah di UT itu murah, tetapi tidak murahan.