Terkait Kepegawaian, UT Kunjungi BRI

Universitas Terbuka (UT) kembali melakukan kunjungan kepada mitra. Kunjungan ini juga bertujuan untuk mengetahui tata kelola kepegawaian di institusi mitra UT. Kali ini, UT mengunjungi Bank Rakyat Indonesia (BRI) di Gedung BRI, Jakarta Pusat pada Rabu, 1 November 2017. Dalam kunjungan ini, UT diwakilkan oleh Pembantu Rektor II Dewi Padmo, Kepala Biro Administrasi Umum dan Keuangan Wagimin, Kepala Bagian Kepegawaian Hetty Nursukwati, Staf Ahli Pembantu Rektor II Heriyanni Mashithoh, Irma Adnan, dan Yun Iswanto.

Seperti diketahui, BRI memiliki sangat banyak kantor layanan/cabang dengan lebih dari 50 ribu karyawan yang tersebar di seluruh Indonesia. Demikian pula dengan UT, memiliki 40 kantor layanan di seluruh Indonesia bukanlah perkara mudah, terlebih dengan ribuan karyawan yang harus melayani ratusan ribu mahasiswa. Hal ini tentunya memerlukan manajemen SDM yang baik. Performa dan semangat karyawan menjadi hal yang mutlak untuk selalu dijaga dan ditingkatkan. Ini menjadi dasar bagi UT untuk saling berbagi pengetahuan tentang bagaimana hal itu dapat diwujudkan. Selain benchmarking, pertemuan ini juga bertujuan untuk mempererat jalinan kerja sama antara kedua belah pihak, mengingat BRI telah menjadi mitra setia UT sejak lama.

Kunjungan siang itu disambut oleh Vice President Divisi Human Capital E.R.A. Taufiq, Senior Manager Divisi Human Capital Carang Thombara P., Senior Manager Divisi Hubungan Kelembagaan 2 Boyka Yustian Ardi, Relationship Manager Divisi Hubungan Kelembagaan 2Maulida Wimala Nur, Assistant Manager Divisi Human Capital Isahdi Askandar, Assistant Manager Divisi Human Capital Fauzi Akhmad.

Pertemuan yang berlangsung 2 jam ini berjalan dengan hangat. Diawali oleh presentasi mengenai bagaimana Human Capital di BRI, diskusi pun berlangsung interaktif dengan tukar menukar informasi dari kedua belah pihak selama pertemuan.