Meneguhkan Tali Silaturahmi untuk Kinerja yang Lebih Baik

Tidak terasa, sudah 32 tahun Universitas Terbuka (UT) berkiprah dalam turut melayani warga bangsa Indonesia untuk mengenyam pendidikan tinggi dengan sistem pembelajaran terbuka dan jarak jauh. Sejalan dengan hal tersebut, UT melalui Unit Program Belajar Jarak Jauh (UPBJJ-UT) Surabaya terus berupaya memberikan layanan terbaik bagi para mahasiswa di 18 kabupaten/kota di Provinsi Jawa Timur. Dukungan dari semua lini pegawai di UPBJJ-UT Surabaya memacu semangat bagi semua lini untuk terus melayani mereka seprima mungkin.

Seluruh pegawai UT juga tidak lupa senantiasa diingatkan untuk mengenang apa yang telah dilakukan pendahulu kita, termasuk mengingat kembali pencipta lagu UT, Hymne UT, lagu yang selalu dinyanyikan saat Orientasi Studi Mahasiswa Baru, Upacara Penyerahan Ijasah, atau seremoni penting lainnya. Dilandasi dengan hal tersebut, pada tahun 2016 ini tema Dies Natalis ke-32 UT di UPBJJ-UT Surabaya mengambil tema “Meneguhkan Tali Silaturahmi untuk Kinerja yang Lebih Baik.”

Artikel selengkapnya dan informasi kegiatan UPBJJ-UT Surabaya, dapat dilihat di surabaya.ut.ac.id