Pesan di Pelantikan: Jujur, Tertib, dan Semangat

Dua hari usai membuka rangkaian acara Dies Natalis Universitas Terbuka (UT) yang ke-32, Rektor UT melantik 7 pejabat di lingkungan UT kantor pusat, 5 diantaranya adalah pejabat yang dipercaya untuk memasuki Periode II masa jabatannya. Acara yang diadakan pada 4 Mei 2016 bertempat di Gedung Kualitas lantai 3 tersebut sekaligus merupakan acara serah terima jabatan dan pelepasan Drs. Buchori Hasmi Nuriman, M.M. yang memasuki masa Purnabaktinya. Seluruh pejabat UT di kantor pusat menghadiri acara yang berlangsung selama satu jam tersebut.

Pelantikan_Pejabat_UT_20160504

Sesuai dengan Keputusan Menteri Riset, Teknologi, dan Pendidikan Tinggi Republik Indonesia, Nomor: 2269 s.d. 2274/MPK/UN31/KEP/2016 tanggal 2 Mei 2016 dan Nomor: 2290/MPK/UN31/KEP/2016 tanggal 3 Mei 2016, menetapkan untuk kepentingan dinas memberi tugas tambahan/jabatan kepada:

  1. Hendrikus Ivoni Bambang Prasetyo, S.Sos., M.Si., sebagai Pembantu Dekan I Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik UT masa jabatan 2016-2020.
  2. Drs. Djimo Suprobo, sebagai Kepala Bagian Tata Usaha pada Lembaga Pengembangan Bahan Ajar, Ujian, dan Sistem Informasi UT Periode II masa jabatan 2016-2020.
  3. Dra. Dian Widiawati, sebagai Kepala Bagian Tata Usaha pada Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik UT Periode II masa jabatan 2016-2020.
  4. Drs. Timbul Pardede, sebagai Koordinator Penyiapan dan Penggandaan Bahan Ujian pada Pusat Pengujian Lembaga Pengembangan Bahan Ajar, Ujian, dan Sistem Informasi UT Periode II masa jabatan 2016-2020.
  5. Johanes Bambang Soelistiono, S.IP., sebagai Kepala Sub Bagian Pengadaan dan Kesejahteraan Pegawai pada Bagian Kepegawaian Biro Administrasi Umum dan Keuangan UT Periode II masa jabatan 2016-2020.
  6. Endang Prihastuti, S.H., sebagai Kepala Sub Bagian Tata Usaha, Hukum dan Tatalaksana pada Bagian Umum, Hukum dan Tatalaksana Biro Administrasi Umum dan Keuangan UT Periode II masa jabatan 2016-2020.

Kemudian, berdasarkan Keputusan Rektor Universitas Terbuka Nomor: 34/UN31/KEP/2016 tanggal 2 Mei 2016, menetapkan untuk kepentingan dinas memberi tugas tambahan kepada Drs. Jasrial, M.Si., sebagai Ketua Program Studi D-III Perpajakan pada Jurusan Ilmu Administrasi Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik UT masa jabatan 2016-2020.

Foto_bersama_pejabat_UT_20160504

Rektor UT Prof. Ir. Tian Belawati, M.Ed., Ph.D. menyampaikan ucapan selamat kepada para pejabat yang dilantik pagi itu. Rektor berharap kepada para pejabat yang dilantik untuk dapat selalu cermat dan teliti dalam melaksanakan tugas karena peran mereka yang sangat penting. Rektor menyampaikan penghargaan kepada pegawai UT yang telah bekerja keras sehingga tercipta ketertiban administrasi di UT. Pada akhirnya, ia berpesan kepada seluruh pegawai yang hadir untuk dapat menjaga kejujuran dan ketertiban serta dapat ikut serta secara aktif dalam melakukan pengawasan terhadap hal-hal yang tidak sesuai dengan aturan di sekitarnya.