Rektor UT Peroleh Penghargaan Doctor Honoris Causa dari WOU

Penghargaan dan pengakuan dunia Internasional kembali diperoleh Prof. Ir. Tian Belawati, M.Ed., Ph.D, Rektor Universitas Terbuka (UT). Gelar kehormatan Doctor Honoris Causa dalam Doctor of Letters dianugerahkan Wawasan Open University (WOU) pada tanggal 29 November 2014, bersama Aktivis Sosial Malaysia, Datin Paduka Marina Mahathir yang merupakan puteri mantan Perdana Menteri Malaysia Mahatir Muhamad, dalam WOU's 5th Convocation Ceremony, di Penang, Malaysia.

Chairman WOU Sdn Bhd Datuk Seri Stephen Yeap mengatakan, “Kedua perempuan itu melambangkan komitmen dan semangat dalam bidangnya masing-masing.” Prof. Tian dikatakan memperoleh penghargaan karena komitmennya pada pekerjaannya di bidang pembelajaran jarak jauh (PJJ). UT yang dipimpinnya memiliki jumlah mahasiswa terbanyak di negaranya yang tersebar di seluruh wilayah Indonesia dan luar negeri. Datuk Seri Stephen Yeap mengatakan WOU bangga untuk mengakui kontribusi Prof Tian dalam pembelajaran jarak jauh dan kepemimpinannya di organisasi internasional terkait dengan pendidikan terbuka dan jarak jauh, yaitu sebagai Presiden Organisasi Internasional The International Council for Open and Distance Education (ICDE). Prof. Ir. Tian Belawati terpilih secara aklamasi menjadi Presiden ICDE periode 2012 – 2015 pada pertemuan di Oslo, Norwegia tanggal 29 Februari 2012.

Pengakuan dan penghargaan internasional dalam bentuk pemberian Doctor Honoris Causa ini hanyalah salah satu dari beberapa penghargaan yang diterima Prof. Tian. Di pertengahan tahun 2014, Rektor UT ini juga menerima Award for Distinguished Individual Promoter Of The Open Distance Learning (ODL) dari African Council for Distance Education (ACDE) yang diberikan pada acara konferensi Pendidikan Jarak Jauh (PJJ) di Victoria Falls Safari, Zimbabwe, Afika. Sebelumnya, pada konferensi Asosiasi ut-ut se Asia atau Asian Association of Open Universities (AAOU) ke-26 tanggal 16-19 Oktober 2012 di Jepang, Presiden AAOU, Professor Dato' Ho Sinn-Chye menganunegerahi Rektor UT dengan Meritorious Service Award, yakni penghargaan yang diberikan kepada seorang tokoh atas kontribusi dan dedikasi dalam bidang penelitian PJJ, pengembangan teknik layanan bantuan belajar untuk mahasiswa PJJ, pengembangan teknik pembelajaran PJJ, serta pengembangan institusi PJJ.

Prof. Tian mengatakan merasa terhormat dengan penghargaan ini. Hal ini menunjukkan bahwa perguruan tinggi negara lain mengakui prestasi yang dicapai oleh UT, dan berharap akan menjadi motivasi untuk bekerja lebih keras dalam mengembangkan sistem PTJJ agar dapat meningkatkan lagi daya jangkaunya dalam memberikan kesempatan yang lebih luas kepada seluruh warga negara Indonesia untuk menempuh pendidikan tinggi berkualitas. Selanjutnya, beliau mengatakan bahwa kabar pemberian penghargaan ini didapat melalui surat pada tangal 8 Oktober 2014 yang menyatakan bahwa penetapan penghargaan ini didasarkan keputusan pada rapat senat dan dewan WOU yang mengakui kepemimpinan Prof. Tian yang luar biasa dan kontribusinya di bidang pendidikan pada umumnya serta pendidikan terbuka dan jarak jauh pada khususnya, baik di Universitas Terbuka maupun pada lingkup internasional melalui lembaga-lembaga seperti ICDE dan AAOU.

WOU adalah salah satu Perguruan Tinggi jarak jauh terkemuka di Penang, Malaysia yang berfokus pada bidang kajian bisnis yang didirikan pada tahun 2006.