Seminar Wisuda: Peran Alumni UT dalam Peningkatan Kualitas SDM Berbasis Cyber University

Seminar Wisuda Universitas Terbuka selalu mendatangkan nara sumber yang dapat memotivasi, membekali para calon wisudawan untuk lebih matang setelah lulus diwisuda di UT. Hal ini agar calon wisudawan lebih mantap melangkah dalam karier demi masa depan yang gemilang.

Pada Seminar Wisuda Periode II Tahun Akademik 2022/2023, Senin, 10 Juli 2023 di Universitas Terbuka Convention Center (UTCC) menghadirkan Menteri Riset, Teknologi, dan Pendidikan Tinggi Republik Indonesia ke-12 periode 27 Oktober 2014 - 20 Oktober 2019, Prof. M. Nasir yang kini menjabat sebagai Staf Khusus Wakil Presiden Republik Indonesia bidang Reformasi Birokrasi periode 2019-2024. Beliau hadir memotivasi para calon wisudawan UT untuk selalu bangga dengan almamaternya dan siap melakukan sepak terjang di dunia karir untuk membangun bangsa tercinta Indonesia. Paparannya berjudul “Peran Alumni UT dalam Peningkatan Kualitas SDM Berbasis Cyber University”.  Beliau menyampaikan, “Membangun bangsa dimulai dari Perguruan Tinggi”.

Prof. M. Nasir memaparkan, UT adalah Universitas yang luar biasa, karena perkembangannya begitu pesat.  UT memiliki peluang yang sangat besar dalam perolehan jumlah mahasiswa. “UT akan menjadi universitas pilihan para fresh graduate/milenial, ke depan, 50% mahasiswa UT akan dipenuhi anak-anak milenial,” sambung Prof. Nasir. Beliau berpesan kepada calon wisudawan lulusan UT untuk terus berjuang, berkarya, dan mengabdi pada bangsa tercinta ini.

Rangkaian acara seminar wisuda pada H-1 sebelum wisuda ini diisi dengan beberapa acara antara lain Temu Wicara dengan pimpinan UT. Sesi ini diadakan dengan latar belakang mahasiswa tidak setiap saat datang ke kampus  sehingga tidak mengenal dekat para pimpinan UT secara tatap muka. Moderator membuka sesi tanya jawab dengan calon wisudawan dimana mereka dapat menyampaikan tentang kesan, keluh kesah, dan kebanggaannya telah mencapai titik  ini menuju hari H besok untuk diwisuda.

Tidak lupa Sekjen Ikatan Alumni (IKA) UT, Bapak Leles Sudarmanto menyampaikan pesan agar  para lulusan bergabung bersama keluarga Ikatan Alumni UT. Bangga menjadi lulusan UT karena lulusan UT diselimuti orang-orang hebat.

Selamat dan bahagia para calon wisudawan UT, terus berkarya membuat Indonesia menjadi lebih maju, berkualitas, dan lebih sejahtera. Momen rangkaian wisuda tidaklah akhir perjuangan, lulusan UT harus berjuang untuk meningkatkan kualitas diri kedepannya.