Rektor Lantik Wakil Rektor Bidang Keuangan dan Umum UT

Universitas Terbuka (UT) kembali melaksanakan pelantikan pejabat di lingkungan UT sebagai upaya meningkatkan kinerja organisasi. Acara pelantikan dilaksanakan di gedung Universitas Terbuka Convention Center (UTCC), Jumat (29/10/2021) dan dihadiri secara terbatas oleh para pejabat UT serta rohaniwan. Rektor UT Prof. Ojat Darojat, M. Bus., Ph.D. melantik Wakil Rektor Bidang Keuangan dan Umum dan beberapa pejabat lainnya di lingkungan Universitas Terbuka. Seluruh rangkaian kegiatan pelantikan ini tetap mematuhi protokol kesehatan penanganan Covid-19.

Berdasarkan keputusan Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi Nomor 615 s.d. 617/MPK/UN31/HK.00/2021 Tanggal 27 Oktober 2021, memutuskan, menetapkan :

Pertama: Memberhentikan dengan hormat:

  1. Dr. Ali Muktiyanto, S.E., M.Si. sebagai Dekan FE-UT
  2. Noorina Hartati, S.E., M.Si. sebagai Kaprodi Akuntansi Keuangan Publik pada Jurusan Akuntansi FE-UT

Kedua: Untuk kepentingan dinas memberi tugas tambahan kepada:

  1. Dr. Ali Muktiyanto, S.E., M.Si. sebagai Warek Bidang Keuangan dan Umum UT masa jabatan 2021-2025
  2. Shine Pintor Siolemba Patiro, S.T., M.M. sebagai Kajur Pascasarjana Ekonomi dan Bisnis dan Mengelola Program Magister Manajemen Bidang Minat SDM pada FE-UT masa jabatan 2021-2025
  3. Ratna Marta Dhewi, S.E., M.Acc., Ak. Sebagai Kaprodi Akuntansi Keuangan Publik pada Jurusan Akuntansi FE-UT masa jabatan 2021-2025