Anak Muda Makin Minati Kuliah Jarak Jauh

Koran Sindo, JAKARTA - Anak muda kini semakin berminat kuliah di Pendidikan Tinggi Terbuka Jarak Jauh (PTTJJ). Konsep teknologi yang mendasari sistem pengajaran yang menyebabkan tingginya minat tersebut.

Rektor Universitas Terbuka (UT) Tian Belawati mengatakan, dalam usianya yang ke-32 tahun UT semakin banyak diisi mahasiswa dari kalangan muda. Mahasiswa yang berusia 30 tahun ada sekitar 40% dan di bawah 25 tahun sebanyak 25%.