Hasil Seleksi Administrasi Bakal Calon Wakil Rektor Bidang Akademik UT 2021-2025

PENGUMUMAN Nomor:78576/UN31/KP.01.00/2021
TENTANG
HASIL SELEKSI ADMINISTRASI BAKAL CALON WAKIL REKTOR BIDANG AKADEMIK
UNIVERSITAS TERBUKA
MASA JABATAN 2021-2025

Dari data kepegawaian UT, terdapat 70 (tujuh puluh) dosen yang memenuhi persyaratan sebagai bakal calon. Dari jumlah tersebut terdapat 2 (dua) dosen yang menyatakan kesediaan menjadi Bakal Calon Wakil Rektor Bidang Akademik UT.

Berdasarkan seleksi administrasi sebagaimana dipersyaratkan, dosen yang lolos menjadi Calon Wakil Rektor Bidang Akademik UT Masa Jabatan 2021-2025 sesuai dengan urutan alfabetis adalah sebagai berikut.

No. Nama NIP
1 Dr. Maman Rumanta, M.Si. 196305091989031002
2 Dr. Mohamad Yunus, S.S., M.A. 196511101989031001

Adapun proses seleksi selanjutnya adalah:

  1. Penilaian kompetensi melalui Presentasi tentang Rencana Kerja Wakil Rektor Bidang Akademik sesuai Visi dan Misi UT
  2. Uji Kelayakan dan Kepatutan Calon Wakil Rektor Bidang Akademik melalui penilaian personal dan wawancara.

Kegiatan tersebut akan dilaksanakan pada tanggal 26 Agustus 2021 bertempat di Wisma II lantai dasar mulai pukul 09.00 WIB sampai selesai.

Tangerang Selatan, 12 Agustus 2021
Ketua Panitia Seleksi Wakil Rektor Bidang Akademik – UT,

ttd.

Prof. Dr. Chanif Nurcholis, M.Si
NIP 195902021992032100