Selaraskan Kurikulum Merdeka, Prodi Akuntansi Kuangan Publik UT Tinjau Kembali Kurikulum Bersama Para Pakar

Program Studi S1 Akuntansi Keuangan Publik (Prodi S1 AKP) Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Terbuka (FEB-UT) menggelar workshop review kurikulum yang kedua, dalam rangka menyelaraskan kurikulum Prodi S1 AKP dengan kurikulum Merdeka Belajar Kampus Merdeka  (MBKM). Kegiatan tersebut dilaksanakan di Wisma 3 UT selama 2 hari (23/05/2023-24/05/2023)

Kegiatan ini dibuka oleh Dekan FEB-UT, Ibu Dr. Meirani Harsasi, S.E., M.Si dengan narasumber Ibu Ratna Marta Dhewi, SE., M.Acc. Ak. (Ketua Prodi S1 AKP-UT), Wakil Ketua BPK RI, Bapak Dr. Agus Joko Pramono, M.Acc., Ak., CA., CSFA., CPA., CFrA., QGIA., CGCAE (perwakilan dunia usaha dan industri), Ibu Prof. Dr. Hj. Nunuy Nur Afiah, M.Si., Ak., CA., ACPA dari Universitas Padjajaran Bandung (perwakilan profesi akuntansi), dan Bapak Prof. Irwan Taufik Ritonga, Ph.D dari Universitas Gadjah Mada Yogyakarta (perwakilan pakar sektor publik). Selain itu, workshop review kurikulum ini juga dihadiri oleh Prof. Ali Muktiyanto, SE., M.Si selaku Wakil Rektor Bidang Keuangan, Sumber Daya, dan Umum UT yang juga merupakan dosen pada Prodi S1AKP. Seluruh dosen Prodi S1 AKP dan Prodi S1 Akuntansi pun turut mengikuti kegiatan ini secara luring dan daring. 

Selengkapnya pada laman Fakultas Ekonomi dan Bisnis